Review Devoyage : Spot Instagramable,Done
Menutup cuti lebaran yang diambil pasangan tahun ini,kami mengunjungi wahana wisata baru di Bogor,Devoyage. Sepengetahuan saya wahana yang baru dibuka tahun 2018 ini,konsepnya mirip seperti Little Venice di daerah Puncak. Ala theme park gitu.. Menuntaskan rasa penasaran dan waktu yang terbatas,hingga ga bisa pergi jauh-jauh,kami sepakat ke sana. Berhubung weekend dan sekaligus hari libur terakhir para pencari nafkah sebelum sibuk lagi,sepanjang jalan menuju Devoyage yang terletak diperumahan Bogor Nirwana Residence (BNR) memang agak padat. Dan itu berlaku untuk area parkirnya. Saya dan pasangan serta pasangan rekan kantor memutuskan parkir di luar area,karena ribet cari tempat. Devoyage terletak dikomplek yang sama dengan The Jungle dan Jungle Fest,bahkan mereka tetanggaan. Jadi ga susah carinya,kok.. Devoyage mengusung tema suasana eropa,dari mulai miniatur menara Eiffel,kanal atau sungai yang bisa disusuri dengan kano,hingga rumah-rumahnya yang berwarna-warni. Gambar di atas